POLSEK LIRIK RAMADHAN PENUH BERKAH BERIKAN SANTUNAN PADA ANAK YATIM DI 4 DESA.



INDRAGIRIHULU, Topriaunews.com 

Polsek Lirik menggelar kegiatan Ramadan Berbagi dengan membagikan takjil, sembako, serta santunan kepada anak yatim, pada Sabtu (08/03/2025).


Acara ini berlangsung di Musholla Al-Muttaqin Polsek Lirik ini dipimpin Kapolsek Iptu Endang Kusma Jaya, bersama Bhayangkari Ranting Lirik.

Kegiatan ini diikuti anak yatim dari beberapa desa di wilayah hukum Polsek Lirik, seperti Desa Gudang Batu, Desa Sidomulyo, Desa Lambang Sari V, dan Desa Sukajadi.

Kapolres Indragiri Hulu melalui Kasi Humas Polres Inhu, Aiptu Misran, S.H., menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk membantu sesama, menebarkan kebaikan, serta meningkatkan kebersamaan antara Polri, Bhayangkari, dan masyarakat.

Ads


"Kami berharap kegiatan ini bisa sedikit meringankan beban saudara-saudara kita, khususnya anak-anak yatim. Selain itu, kami ingin semakin mendekatkan Polri kepada masyarakat agar tercipta hubungan yang harmonis," ujar Aiptu Misran.

Dalam suasana penuh kehangatan, para personel Polsek Lirik dan Bhayangkari membagikan takjil dan menyerahkan sembako serta santunan kepada anak yatim yang hadir. Senyum bahagia terpancar di wajah mereka yang menerima bantuan, menandakan bahwa kebaikan sekecil apapun memiliki dampak besar bagi sesama. Di tempat terpisah awak media ini sempatkan diri temu slah satu 4 dari kades diminta tanggapnnya mengatkan,  kepedulian para pemimpin di negeri ini terutama kapolsek Lirik merupakan bentuk seorang pimpinan yang tertuga hati nuraninya di  momen bulan Ramadhan 446 Hijiriah saling mau berbagi . Dan kami selalaku pemerintahan Desa sangat berterima kasih atas bantuan kepada warganya. Pak wartawan jangan dituli nama saya ya pak ,harapnya, 09/03/2025. (Taufik)***

Post a Comment

أحدث أقدم