Polres Pelalawan Peduli, Berbagi Takjil kepada Masyarakat di bulan Suci Ramadhan.

 


PELALAWAN , Topriaunews.com 

Polres Pelalawan melalui kegiatan "Polres Pelalawan Peduli" berbagi takjil di bulan suci Ramadhan 1446 H kepada masyarakat di Jalan Lintas Timur Simpang Jl. Arya Guna, Polres Pelalawan, Riau, Minggu (9/3/2024).


Kegiatan dipimpin langsung Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK, bersama Pejabat Utama Polres Pelalawan. Sebanyak 100 paket takjil dibagikan kepada masyarakat Kota Pangkalan Kerinci.


Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Pelalawan terhadap masyarakat Selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H. 


"Kami berharap kegiatan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat dan menambah kebahagiaan mereka dalam menjalankan ibadah puasa," ujar Kapolres Pelalawan.


Ditambahkannya 

"Dengan kegiatan ini, kami  berharap dapat memperkuat hubungan silaturahmi dan kedekatan dengan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian dalam menjaga Harkamtibmas di kabupaten Pelalawan".Tutup AKBP.Afrizal Asri.SIK **

Post a Comment

أحدث أقدم