Pasir Pangarayan , Topriaunews.com
Masih dalam suasana Ramadhan 1446 H, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Pasir Pangarayan bagikan Takjil Gratis kepada masyarakat sekitar Lapas Pasir Pangarayan Jum'at (14/3/2025).
Dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Pasir Pangarayan Efendi Parlindungan Purba, kegiatan ini berlangsung di depan Lapas Pasir Pangarayan.
Kalapas Efendi didampingi Kasubag Tata Usaha Suharno, Ka.KPLP Veazanol Kosuma, Kasi Binadik dan Giatja Sunu Istiqomah Danu, Kasi Adm Kamtib Anton Fernando, dan Pejabat Esselon V menjelaskan, kegiatan berbagi takjil ini merupakan bagian dari rangkaian menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 61 Tahun 2025 dengan tema “Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat " yang jatuh pada 27 April 2025.
"Kami bagi kan takjil gratis kepada masyarakat sekitar yang lewat di depan Lapas Pasir Pangarayan, semoga dengan takjil ini bisa membawa berkah dalam berpuasa".Ungkap Kalapas.
Lanjut Kalapas, kegiatan ini juga sesuai dengan arahan dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Bapak Agus Andrianto, juga dari Dirjenpas Bapak Mashudi dan juga arahan dari Kakanwil Ditjenpas Riau Bapak Maizar agar mengadakan berbagi kepada masyarakat sekitar Lapas sesuai slogan Pemasyarakatan yaitu Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat untuk Masyarakat.
إرسال تعليق