BANGKINANG-Topriaunews.com
pasca mendaftarkan diri mengikuti pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kampar , H. Ahmad yuzar resmi mundur dari jabatan PJ Sekda Kampar, kekosongan jabatan tersebut harus diisi guna memastikan keberlangsungan kegiatan pemerintahan, agar berjalan sebagaimana mestinya.
Berdasarkan informasi yang di terima, posisi jabatan penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar akan di isi Kembali oleh Hj. Ramlah yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPRD kabupaten Kampar.
Seperti diketahui sebelumnya Hj. Ramlah sempat di Dapuk menjadi Penjabat Sekda Kampar periode Pemerintahan Pj Bupati Kampar Firdaus, kemudian digantikan oleh H. Ahmad Yuzar.
Penjabat Bupati Kampar Hambali, dikonfirmasi melalui Kepala Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kampar Syarifuddin, Jumat (20/9/2024) pagi di bangkinang menyampaikan bahwa serah terima jabatan Sekda Akan dilksanakan Pada hari Jumat Siang , tanggal 20 September 2024 di lantai III Ruang Rapat Kantor Bupati Kampar, Jalan Panglima khotib Kelurahan Langgini, Kecamatan Bangkinang Kota sekitar pukul 14.00 WIB.”Bada Sholat Jum’at serah terima,” kata Syarifuddin.(DL/Adv)
إرسال تعليق