Sepuluh Ribu Jamaah Hadiri Sholat Idul Adha 1444 Hijriah 2023 di Halaman Mapolda Riau

 



Pekanbaru - TOPRIAUNEWS.COM Kapolda Riau Irjen Moh Iqbal Bersama Waka Polda dan Para PJU serta  personel dan masyarakat sekitar  melaksanakan sholat idul adha 1444 Hijriah  dilapangan Mapolda pada Kamis pagi (29/6/2023). 


Dengan tema Idul Adha meningkatkan nilai-nilai kepatuhan dan moralitas guna mewujudkan Polri yang Presisi, Sholat yang diikuti sekitar 10.000 jamaah ini dipimpin imam Ustadz Erwin Yendra S.pd. dan khatib Ustadz Zulhendri Rais. Lc, MA. Dilanjutkan dengan Do'a


Usai melaksanakan Sholat Idul Adha Kapolda Riau dan rombongan mengikuti kegiatan Korban Polri Presisi idul adha 1444 secara virtual yg di Pimpin oleh Kapolri Jendral Pol. Listio Sigit di Jakarta.


Dalam penyampaianya Kapolri menjelaskan dalam rangka memperingati Idul Adha sekaligus Hari Bhayangkara ke 77, Polri telah mendistribusikan 9.300 ekor hewan kurban di seluruh Indonesia dengan rincian 5.765 ekor Sapi dan 3.535 ekor  kambing. 


"Polri secara serentak di seluruh Indonesia telah mendistribusikan 9.300 ekor hewan kurban terdiri dari 5.765 sapi dan 3. 535 dan ditambah  10 Ton daging rendang kurban siap santap yg akan di distribusikan oleh Bhabinkamtibmas" terangnya


Sementara Untuk Polda Riau sendir di bawah kepemimpinan Irjen Iqbal, menyalurkan sebanyak 139 ekor hewan kurban dengan rincian 21 ekor sapi, 6 ekor kambing di tambah dengan Polres jajaran sebnyak 99 ekor Sapi,  1 ekor kerbau dan 2 ekor kambing.


Di kesempatan yg sama Polda Riau juga menyalurkan bantuan 200 karung beras presisi kepada Mesjid-Mesjid dan Panti Asuha.


Dalam rangkaian acara tersebut Irjen Iqbal dan Ustadz Zulhendri melepas secara simbolis 4 ekor hewan qurban jenis sapi limosin dan 200 karung beras presisi yg akan di bagi kepada pengurus masjid dan panti Asuhan yang ada di Pekanbaru.


Kapolda Riau Irjen Moh Iqbal melalui Kabid Humas Kombes Pol. Nandang  mengatakan, Polda Riau menggelar sholat idul adha di halaman Mapolda sebagai sarana beribadah bersama warga masyarakat sekitar dan menjalin silaturahmi.


“Dengan tema 'Idul Adha meningkatkan nilai-nilai kepatuhan dan moralitas guna mewujudkan Polri yang Presisi' alhamdulillah berjalan dengan lancar,” terang Nandang


Nandang  juga menjelaskan, pihaknya menjamin hewan qurban yang didistribusikan ke masyarakat telah memenuhi kriteria kesehatan hewan.


“keseluruhan hewan qurban kita sehat semua, telah melalui uji kesehatan, bebas PMK dan juga telah divaksin. Jadi insya’allah aman dikonsumsi masyarakat begitu juga dengan 200 karung beras presisi yg akan tepat sasaran,” yakinnya.


Disisi lain Kabid Humas juga menjelaskan tentang perbedaan hari Idul Adha tahun ini, ada sebagain Masyarakat yg menggelar Sholat Idul Adha lebih dulu dan ini tidak menjadi persoalan karna jauh-jauh hari Polda Riau sudah menyiapkan Renpam dengan menurunkan 180 Orang Personil yg di siagakan sesuai ploting yg telah di tentukan dan di bantu dengan 273 Personil Poresta Pekanabru.


“Kami telah menyiapkan Renpam dengan menurukan sebanyak 180 orang Personil terdiri dari 80 Orang Personil Ditsamapta dan 100 orang personil Brimob yang telah ditempatkan sesuai ploting  dan dibantu Personil dari Polresta Sebanyak 273 Personil “ jelas nandang


Dari mulai persiapan Malam takbiran, pengamanan Takbiran hingga hari pelaksanaan Sholat Idul adha yang dilaksanakan sebnyak 250 Titik dengan bembagian 183 Mesjid dan 67 Lapangan terbuka.


“ada 250 titik pelaksanaan Sholat Idul Adha di Pekanbaru dengan rincian 183 Mesjid dan 67 Lapangan terbuka” Tambahnya.


tidak hanya itu, Polda Riau juga gelar Personil Pam di titik rawan utk mengamankan masyarakat yg merayakan Idul adha dengan Pam jalur lalu lintas, Pam potong hewan kurban dan Pam masyarakat  yang datang ke tempat wisata libur cuti Bersama juga silaturahmi dengan keluarga. 


“kegiatan Pam diawali dengan  giat apel dan dilanjutkan giat patroli maupun Pam stasioner atau melekat personil ploting langsung di sasaran dan lokasi tempa ibadah , objek wisata, lokasi potong hewan kurban” Pungkasnya


Dirinya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk mengambil hikmah dari pelaksanaan ibadah qurban, salah satunya yakni memupuk kepedulian terhadap sesama untuk memupuk solidaritas dan kerukunan serta situasi kamtibmas yang kondusif./Yanti 

Post a Comment

أحدث أقدم