Kampar - TOPRIAUNEWS.COM Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK langsung lakukan pengecekan dan Pemadaman kebakaran lahan di dusun Koti Bangun desa Salo dan dusun Merbau desa Salo Timur, kecamatan Salo, kabupaten Kampar, Selasa, (22/6/23), sekira pukul 11.30 WIB.
Saat melakukan pengecekan dan Pemadaman, Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK didampingi oleh Waka Polres Kompol Andi Cakra Putra, SIK, MH, Kapolsek Bangkinang Barat, IPTU Rekmusnita, SH, MH Kalaksa BPBD Kampar, Drs. H. Agustar, M.Si, Camat Salo, Refizal, S.STP, Kepala Desa, Danpos Salo, BPBP Kampar, dan Damkar Kabupaten Kampar.
Saat pengecekan dan Pemadaman, Kapolres Kampar mengucapkan terima kasih atas kerjasama team yang menanggapi laporan masyarakat dan pengecekan dari Aplikasi DLK.
Kapolres Kampar juga mengimbau kepada warga masyarakat mengingat akhir-akhir cuaca panas terik, untuk lebih waspada dan berhati-hati, dan jangan membuang puntung rokok sembarangan.
Selain itu, Kapolres juga mengimbau kepada warga masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara dibakar.
"Setiap pelaku pembakar lahan akan ada sanksi pidana," pungkas Kapolres.
Untuk diketahui, rombongan Kapolres Kampar tiba di lokasi kebakaran lahan di dusun Merbau, desa Salo Timur, kecamatan Salo.
Selanjutnya Rombongan Kapolres Kampar, TNI, POLRI,BPBD, Damkar dan MPA langsung Melakukan Pemadaman dan Pendinganan yang telah membakar Lahan Semak Belukar seluas 0,25 Ha.
Kemudian, sekira Pukul 13.00 WIB, Api berhasil dipadamkan di Lokasi Lahan yang terbakar di Dusun Merbau Desa Salo Timur Kecamatan Salo.
Selanjutnya, Sekira pukul 13.15 Wib, Kapolres Kampar dan rombongan meninggalkan lokasi menuju Polres Kampar, dan siituasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif./Yanti
إرسال تعليق