Minggu Kasih Polresta Pekanbaru dan Polsek Sukajadi: Wadah Aspirasi Masyarakat

 


Pekanbaru, Topriaunews.com 

Polresta Pekanbaru bersama Polsek Sukajadi kembali menggelar kegiatan Minggu Kasih, sebuah program yang bertujuan untuk menyerap aspirasi serta keluhan masyarakat terkait keamanan dan ketertiban lingkungan. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (23/3/2025) di Aula Terbuka Mapolsek Sukajadi, Jalan Rajawali, Kelurahan Kampung Melayu. 


Hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari Polresta Pekanbaru dan Polsek Sukajadi, di antaranya PS. Kabag Log Polresta Pekanbaru AKP Sumaryadi, Wakasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Kamaluddin, S.H., serta Wakapolsek Sukajadi AKP Awaluddin. Selain itu, hadir pula perwakilan Bhabinkamtibmas serta tokoh masyarakat se-Kecamatan Sukajadi. 


Dalam sambutannya, AKP Sumaryadi menegaskan bahwa kegiatan Minggu Kasih merupakan agenda rutin untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. “Kami ingin mendengar langsung keluhan serta masukan dari warga, terutama terkait permasalahan keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar,” ujarnya. 


Pada sesi tanya jawab, salah satu tokoh masyarakat Kelurahan Kampung Tengah, Bapak Nofri, menyampaikan keresahan warga terkait maraknya penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja yang berimbas pada meningkatnya kasus pencurian. “Kami berharap pihak kepolisian dapat menindaklanjuti masalah ini agar lingkungan kami menjadi lebih aman,” pintanya. 


Menanggapi hal tersebut, Kanit Bintibsos Sat Binmas Polresta Pekanbaru AKP Budhia Dianda menyatakan akan menindaklanjuti laporan tersebut dengan berkoordinasi dengan Sat Narkoba Polresta Pekanbaru untuk upaya penegakan hukum. “Kami sangat mengapresiasi laporan dari masyarakat. Ini akan menjadi bahan evaluasi dan segera kami tindak lanjuti,” tegasnya. 


Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama. Secara keseluruhan, Minggu Kasih berjalan dengan tertib, aman, dan kondusif, mencerminkan sinergi yang baik antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama